Tips dan Trik PATI

TIPS :
Cukup sederhana dan mungkin sudah banyak dijelaskan oleh teman-teman yang lain.

  • Senantiasa mendengar penjelasan dari kakak-kakak tutorial
  • Bila perlu mencatat hal-hal penting yang tengah dijelaskan
  • Membaca modul dan mengerjakan latihan yang ada di modul
  • Datang tepat waktu sebelum pelatihan dimulai

TRIK :

  • Senantiasa membaca, tanpa membaca dunia serasa menjadi gelap dan seakan-akan menjadikan kita dalam gelap tanpa penerang.

Perkembangan IPTEK

dewasa ini siapa saja bisa menggunakan teknologi. bagaimana tidak ?? dari anak balita hingga yang remaja saja bisa menggunakan teknologi. bisa ambil contoh menggunakan smartphone. Saat ini, anak umur 4 tahun sudah fasih menggunakan barang elektronik tersebut walaupun hanya sekedar untuk bermain game. Kecanggihan teknologi itu bermanfaat baik, namun bagi sebagian orang yang tidak bertanggung jawab kecanggihan teknologi bisa saja disalahgunakan.

Dampak positif dari keberadaan teknologi ialah, misalnya ?
– Membantu dalam mengerjakan makalah ataupun tugas-tugas sekolah.
– Membantu dalam media promosi dan menghemat penggunaan kertas.

jika ada dampak negatif pastilah ada dampak negatifnya. namun, pastinya Anda bisa memaparkannya sendiri.

Saran Saya, jangan sampai Anda terpengaruh dengan teknologi. Namun, Anda harus bisa menguasai kecanggihan dari teknologi yang berkembang saat ini dan nanti.

My opinion about …..

ITP merupakan kependekan dari Ilmu dan Teknologi Pangan yang termasuk dalam Fakultas Pertanian dan Peternakan di Universitas Muhammadiyah Malang. ITP berorientasi pada pengelolaan pangan. Ilmu teknologi pangan mengoptimalkan pada ketersediaan pangan. Teknologi pangan mengedepankan tata cara pengawetan makanan agar dapat bertahan lama dengan tidak mengubah komposisi dan tekstur makanan. ITP juga bermanfaat dalam menambah nilai dari makanan tersebut. Ilmu dan teknologi pangan mengedepankan pembelajaran di bidang biologi dan kimia sebagai penunjangnya.

Dari sebuah sumber didapat bahwa ITP dibegi menjadi :

Pengendalian Mutu

Kebanyakan sarjana yang baru lulus diterima bekerja di bagian Pengendalian Mutu. Mereka bertugas memastikan apakah proses pengolahan makanan di pabrik berjalan sesuai standar yang telah ditetapkan.

Pengembangan Produk

Bidang lainnya adalah Product Development. Ini bagian yang lebih elit. Tidak mudah langsung diterima di bagian ini. Disamping perlu pengetahuan mumpuni, bidang ini menyangkut rahasia resep produk. Perusahaan selalu berhati-hati memilih orang yang tepat untuk bagian ini.
sumber : http://jurusanku.com/teknologi-pangan-apa-dan-kemana-arahnya/

Ilmu dan teknologi pangan masih terhitung baru di Indonesia dengan mengoptimalkan sumber pangan dan kemajuan teknologi yang ada di Indonesia maka bukan tidak mungkin lulusan ITP bisa menjadi lulusan yang cemerlang. Namun, banyak yang berpendapat bahwa orang-orang di bidang ini perlu merintis karir dari bawah dan perlu usaha keras untuk dapat menjadi seorang “atasan”.

 

 

Universitas Muhammadiyah Malang

Terkenal dengan nama Kampus Putih Jas Merah
Sejarah :
“Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berdiri pada tahun 1964, atas prakarsa tokoh-tokoh dan Pimpinan Muhammadiyah Daerah Malang. Pada awal berdirinya Universitas Muhammadiyah Malang merupakan cabang dari Universitas Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta dengan Akte Notaris R. Sihojo Wongsowidjojo di Jakarta No. 71 tang-gal 19 Juni 1963.

Dalam bidang sarana fisik dan fasilitas akademik, kini telah tersedia tiga buah kampus: Kampus I di Jalan Bandung No. 1, Kampus II di Jalan Bendungan Sutami No. 188a, dan Kampus III (Kampus Terpadu) di Jalan Raya Tlogo Mas. Dalam bidang peningkatan kuantitas dan kualitas tenaga akademik, telah dilakukan (1) rekruitmen dosen-dosen muda yang berasal dari berbagai perguruan tinggi terkemuka di pulau Jawa, (2) Peningkatan kualitas para dosen dengan mengirim mereka untuk studi lanjut (S2 dan S3) di dalam maupun di luar negeri. Berkat perjuangan yang tidak mengenal berhenti ini, maka kini Universitas Muhammadiyah Malang sudah menjelma ke arah perguruan tinggi alternatif. Hal ini sudah diakui pula oleh Koordinator Kopertis Wilayah VII yang pada pidato resminya pada wisuda sarjana Universitas Muhammadiyah Malang tanggal 11 Juli 1992, mengemukakan bahwa UMM tergolong perguruan tinggi yang besar dan berprospek untuk menjadi perguruan tinggi masa depan yang berkualitas.” http://id.wikipedia.org/wiki/Universitas_Muhammadiyah_Malang

Universitas Muhammadiyah Malang saat ini merupakan kampus yang predikatnya setingkat dengan universitas negeri pada umumnya. Yang istimewa ialah kampus ini merupakan kampus hijau yang menyediakan fasilitas bersepeda bagi para mahasiswa-mahasiswinya.

Kegiata lain yang menjadikan maasiswa-mahasiswinya menjadi pribadi yang mulia ialah kegiatan P2KK yang dilaksanakan selama satu minggu. Kegiatan ini dapat mengembangkan nilai-nilai kepribadian para mahasiswa/mahasiswinya. Kegiatan ini merupakan media mengembangkan kepribadian kepemimpinan para anggotanya. Kesimpulannya ialah, kegiatan ini memberikan dampak positif bagi para anak didiknya.

Sekapur Sirih

Pangkalan Bun ??

SEJARAH SINGKAT :

Keberadaan kota Pangkalan Bun sendiri tak bisa lepas dari sejarah panjang yang diawali dengan adanya kerajaan Istana Kuning. Disebut Istana Kuning karena sebagian besar warna “adat” di Pangkalan Bun menggunakan warna kuning yang merupakan lambang kejayaan. Sebenarnya tidak hanya menggunakan warna kuning, tetapi juga menggunakan warna hijau sebagai lambang kesuburan. Istana Kuning merupakan perluasan dari kerajaan Kutaringin yang semula berada di daerah Kotawaringin Lama. Rajanya berasal dari Kerajaan Banjar.

Nama Pangkalan Bun sendiri diambil dari nama seorang bapak-bapak yang sering “nongkrong” di pangkalan sepit (semacam pelabuhan untuk sepit. Sepit adalah sejenis alat transportasi air yang berukuran kecil dan bermesin). Nama Bapak tersebut adalah Pak Bu’un. Konon, Bapak tersebut berhati baik dan suka menolong maka sang pangeran pada saat itu memberikan nama kota kecil yang dikunjunginya dengan nama Pongkalan Bu’un. Lambat laun dengan seringnya penyebutan nama dengan bahasa masyarakat, maka nama tersebut berubah menjadi nama Pangkalan Bun.

SEMBOYAN :

“MARUNTING BATU AJI. Kata-kata tersebut merupakan kata-kata yang berarti MENUJU KEJAYAAN. Arti kata-kata :
Marunting = menuju
Batu Aji = nama sebuah bukit batu yang tinggi terletak dibagian utara daerah Kotawaringin Barat. Bukit batu ini memiliki banyak batu kecubung yakni batu yang sangat indah yang ada di kabupaten ini dan memiliki nilai jual yang sangat tinggi, dan merupakan lambang kejayaan,kekayaan dan kemegahan, jadi dapat disimpulkan batu aji adalah menuju kotawaringin barat yang jaya, makmur adil dan sejahtera.”
http://dakobar.blogspot.com

PAIWISATA :
Taman Nasional Tanjung Puting

Dilihat dari sisi basis pariwisatanya Saya berani menawarkan ekowisata yang ramah lingkungan dengan mengunjungi aset Kami yang go internasional namun juga banyak terlupakan oleh warga nasional, yaitu Taman Nasional Tanjung Puting. Biasa disingkat TNTP. Memiliki keanekaragaman flora dan fauna yang dapat dijadikan sebagai media pembelajaran bagi para peneliti lingkungan bahkan sampai pada aktivis lingkungan.

Taman Nasional Tanjung Puting sendiri memiliki daya tarik fauna berupa orang utan yang keberadaannya dilindungi oleh organisasi dunia. Selain itu, terdapat bekantan yang kerap kali dapat dijumpai disekitar bantaran sungai atau muara. Kemudian, terdapat buaya sumpit yang hanya nditemukan disekitar muara sungai Kalimantan.

KEBUDAYAAN :

Kalimantan sering dilambangkan dengan hutan. Hutan merupakan sahabat bagi manusia jadi sudah menjadi kebiasaan masyarakat Kalimantan untuk memanfaatkan hasil hutan. Terkenal dengan baju kayunya, upacara tindik telinga bagi perempuan Kalimantan (tradisi ini mulai ditinggalkan pada saat ini), ada upacara 7 bulanan yang diselingi upacara adat dan tradisi Islam. Ada pula tudung saji yang dulunya digunakan sebagai penutup makanan yang saat ini berdegradasi menjadi pajangan dinding. tudung saji kerap kali dijadikan sebagai souvenir atau oleh-oleh bagi para wisatawan sebagai buah tangan dari Kotawaringin Barat.